Mie goreng jawa sangat terkenal dengan rasa yang khas Jawa.
Bahan:
200 gram mie telur
50 gram kubis
50 gram ayam suwir
1 buah tomat
1 butir telur
2 sdm minyak goreng
1 sdm bawang merah goreng
1 batang daun bawang iris halus
Air/kaldu
Bumbu:
2 siung bawang putih
3 siung bawang merah
2 butir kemiri
1 sdm kecap manis
1/2 sdt lada bubuk
Garam
Cara membuat:
- Rebus mie telur, sisihkan.
- Slice kasar kubis, sisihkan.
- Potong sawi hijau, rebus, sisihkan
- Potong tomat menjadi 4, sisihkan.
- Haluskan bumbu, saute hingga harum. Masukkan telur kemudian orak - arik, tambahkan kaldu/air, bumbui dengan garam lada dan kecap manis.
- Masukkan mie yang telah direbus dan sawi hijau, aduk hingga rata
- Kecap rasa, sajikan dengan ayam suwir, irisan daun bawang, tomat dan bawang merah goreng.
- SEMOGA BERMANFAAT -
No comments:
Post a Comment